DAFTAR HEWAN PELIHARAAN RUMAH YANG MENGGEMASKAN DAN PENYAYANG
Disaat sedang tidak ada teman yang dapat menghibur dikala sedang jenuh dan bosan, hewan peliharaan menjadi teman terbaik yang dapat kamu miliki. Meskipun mereka tidak dapat berbicara, tetapi mereka dapat menghibur majikannya disaat sedang bosan bahkan disaat sedih pun mereka dapat menghibur. Karena hewan peliharaan biasanya mereka ini mempunyai insting yang kuat terhadap majikannya, sehingga mereka itu dapat merasakan juga apa yang sedang dirasakan oleh majikannya. Dengan wajahnya yang gemas dan manja membuat kamu tidak tahan dengan segala sikap dan tingkah laku yang dilakukannya tersebut. Membuat kamu yang asalnya sedang muram dan sedih, dapat kembali tersenyum dengan hiburan yang diberikan oleh hewan peliharaan.
Memang tidak semua orang mempunyai hewan peliharaan di rumahnya, karena ini merupakan hobi yang masing – masing dari setiap orang. Tetapi ini patut dicoba untuk kamu yang sedang merasa sedih dan kesepian di rumah, tidak ada salahnya untuk memelihara hewan peliharaan di rumah. Karena banyak jenis hewan yang dapat pelihara di rumah dari mulai, kucing, anjing, ikan, hamster, sampai dengan burung – burung. Tergantung kamu lebih menyukai dan menginginkan hewan peliharaan seperti apa yang ada di rumah kamu dan kesiapan kamu juga dalam menjaga dan merawat mereka. Berikut daftar hewan peliharaan rumah yang menggemaskan dan penyayang, simak ulasannya!
1.Kucing Anggora
Memiliki bulu yang sanga indah ini, akan membuat siapapun terpukau saat melihatnya. Dengan bulunya yang indah ini benar – benar akan menjadi hewan peliharaan yang sangat cantik dan menggemaskan. Belum lagi kucing ini sudah menjadi sahabat manusia sejak lama, sehingga mereka tidak akan terlalu mengalami kesulitan dalam beradaptasi dengan manusia. Hewan berkaki empat yang satu ini memang banyak digemari oleh para pecinta hewan, untuk menjadikannya sebagai hewan peliharaan di rumah.
Hanya saja untuk kucing anggora yang satu ini, bila ingin merawat dan memeliharanya itu membutuhkan perawatan dan niat yang betul. Karena kucing dengan jenis anggora yang satu ini tidak bisa dirawat dengan mudah. Sebab terdapat beberapa hal yang memang harus diperhatikan dalam merawat kucing anggora ini. Jadi jangan hanya ingin memilki teman bermain saja, tetapi kamu harus mau merawat dan memeliharanya.
2.Anjing Pomeranian
Anjing bertubuh kecil ini menjadi hewan peliharaan yang tepat untuk dipelihara, karena merka ini dapat menjadi anjing yang penurut bila dilatih dengan baik dan tepat oleh majikannya. Selain itu juga anjing Pomeranian ini tidak terlalu sulit untuk dapat beradaptasi dengan lingkungannya yang baru. Tetapi bila kamu memelihara hewan yang satu ini , haruslah mempunyai tempat tinggal yang bersih.
Karena dia ini senang tinggal di habitat yang bersih agar nyaman. Bulu – bulunya yang tebal tapi berukuran pendek ini membuatnya dirinya semakin terlihat seperti boneka. Apalagi Pomeranian ini begitu aktif dalam bergerak.
3.Hamster
Hewan kecil berbulu satu ini menjadi peliharaan yang disenangi oleh anak – anak, karena ukurannya yang kecil dengan berbagai warna yang ada pada bulunya ini. Membuatnya seperti boneka hidup ketika sedang berjalan, apalagi mereka ini memiliki dua gigi besar yang menonjol keluar. Membuatnya semakin menggemaskan ketika sedang memakan atau mengigit sesuatu. Selain itu juga harga yang dibanderol untuk Hamster ini tidak terlalu mahal.
Sehingga untuk kamu yang mempunyai budget tidak terlalu besar dalam membeli hewan peliharaan, hamster menjadi pilihan yang tepat untuk kamu pilih. Selain itu juga tidak akan memakan tempat yang besar untuk kandangnya.
Itulah daftar hewan peliharaan rumah yang dapat kamu fikirkan untuk dipelihara.